Visi dan Misi

03 April 2022
Administrator
Dibaca 296 Kali

Visi dan Misi Penyelenggaraan Pemerintahan Desa

 

Visi

           Berdasarkan analisis terhadap kondisi obyektif dan potensi yang dimiliki desa Sidomulyo dengan mempertimbangkan kesinambungan pembangunan sesuai dengan tahapan pembangunan desa , maka Visi  Desa Sidomulyo Tahun 2020 – 2026 adalah sebagai berikut :

“ Dengan Iman Dan Taqwa Mewujudkan Sidomulyo AMAN  Sejahtera”

           Pengertian Iman Dan Taqwa mengandung makna, bahwa keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT harus melandasi dan menjiwai para pihak dalam penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan di Desa Sidomulyo.

           Sedangkan kata ”Aman” merupakan perpanjangan kata dari Amanah Aman, Maju, dan Nyaman, sebuah cita- cita mewujudkan Desa Sidomulyo menjadi Desa yang maju dalam setiap aspek kehidupan untuk mencapai kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat. Kondisi tersebut dapat tercapai apabila  terciptanya rasa aman, kehidupan yang nyaman dan pemerintahan yang amanah.

            Adapun yang dimaksud dengan kata Aman, Maju, Amanah dan Sejahtera adalah: 

Amanah   : Suatu kondisi pemerintah yang jujur dan dapat dipercaya.

Maju         : Suatu kondisi  lebih baik dibandingkan sebelumnya.

Aman       : Suatu kondisi   kehidupan sosial, ekonomi dan politik stabil

Nyaman   : Suatu kondisi yang sehat, segar sedap; sejuk; enak.

Sejahtera : Suatu kondisi yang  aman, sentosa dan makmur.

 

 

 

Misi

Untuk mencapai Visi tersebut  ditetapkan  Misi, adapun misi tersebut  adalah  sebagai berikut:

  1. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang amanah dan berakhlak mulia.
  2. Meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemerintahan Desa.
  3. Meningkatkan Pemberdayaan Masyarakat
  4. Meningkatkan ketersediaan dan kualitas infrastruktur dan sarana umum
  5. Mewujudkan perekonomian masyarakat yang berdaya saing berbasis potensi lokal.
  6. Mewujudkan Desa Digital.
  7. Mewujudkan Desa Wisata berbasis masyarakat
  8. Mewujudkan Desa yang berbasis Mitigasi Bencana.

Adapun tujuan dan sasaran dari misi tersebut di atas adalah sebagai berikut:

  1. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang amanah dan berakhlak mulia.

Tujuan    :

  1. Meningkatnya pemahaman terhadap ajaran/nilai-nilai agama yang benar.
  2. Meningkatnya kualitas SDM yang memiliki keunggulan dalam meningkatkan kwalitas hidup.

Sasaran  : 

  1. Meningkatnya pengamalan nilai-nilai ajaran agama dalam kehidupan.
  2. Meningkatnya kualitas pengamalan agama serta kerukunan antar dan inter umat beragama.
  3. Meningkatnya kualitas dan kesempatan pendidikan.
  4. Meningkatnya partisipasi masyarakat dalam Keluarga Berencana (KB).
  5. Terwujudnya keluarga kecil bahagia
  6. Terpeliharanya nilai-nilai budaya dalam masyarakat.
  7. Meningkatnya kesempatan kerja
  8. Meningkatnya jumlah penduduk yang beridentitas.
  9. Meningkatnya kualitas sarana dan prasarana pendidikan.
  10. Meningkatnya kualitas dan kuantitas perpustakaan
  11. Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
  12. Meningkatnya kualitas dan kuantitas sarana keagamaan
  13. Meningkatnya perlindungan masyarakat dan kesejahteraan sosial.
  14. Tercegahnya peredaran/penggunaan minuman keras dan narkoba.
  15. Tercegahnya perjudian

 

  1. Meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemerintahan desa

Tujuan   :

Meningkatnya pelayanan kepada masyarakat

Sasaran  :

  1. Meningkatnya kualitas Pemerintahan Desa
  2. Tersedianya sarana, prasarana dan aparatur yang memadai
  3. Meningkatnya kemampuan dan kualitas pengelolaan anggaran
  4. Tersedianya data yang akurat, relefan dan lengkap
  5. Terciptanya sinergitas dan keberlanjutan pembangunan
  6. Terciptanya keamanan dan ketertiban
  7. Meningkatnya hubungan kerja antara pemerintah desa dengan lembaga kemasyarakatan

 

  1. Meningkatkan Pemberdayaan Masyarakat

Tujuan   : 

Mewujudkan kemandirian masyarakat  dan meningkatkan partisipasi masyarakat   dalam pembangunan serta mewujudkan kemandirian dalam pembangunan

 Sasaran  : 

  1. Meningkatkan kualitas dan kuantitas produksi pertanian
  2. Meningkatnya kualitas dan kuantitas produksi peternakan
  3. Meningkatnya kualitas dan kuantitas infrastruktur pendukung pertanian/peternakan
  4. Meningkatkan ketersediaan dan kualitas infrastruktur dan sarana umum.

Tujuan  :  

Tersedianya  infrastuktur dan sarana umum untuk mendukung aktivitas sosial, ekonomi dan budaya

Sasaran  :

  1. Tersedianya sarana dan prasarana umum
  2. Tersedianya infrastruktur kebutuhan dasar masyarakat.

 

  1. Mewujudkan perekonomian masyarakat yang berdaya saing berbasis potensi lokal

Tujuan    :

Meningkatkan perekonomian masyarakat dengan memanfaatkan potensi lokal  yang    berwawasan lingkungan

Sasaran  :

  1. Terpeliharanya ekosistem perairan umum         
  2. Terpeliharanya sumber daya hutan dan lahan pertanian
  3. Termanfaatkannya sumber daya hutan

 

  1. Mewujudkan Desa Digital.

Tujuan :

 Meningkatan pelayanan kepada masyarakat

Sasaran:

  1. Menjadikan Desa Menjadi Desa wisata Berbasis Masyarakat

Tujuan  :

Mewujudkan Desa Sidomulyo menjadi kunjungan wisata

Sasaran :  

  1. Sumberdaya alam sebagi modal wisata
  2. Sumberdaya manusia sebagai modal wisata
  3. Sosial budaya sebagai modal wisata
  4. Masyarakat sebagai subyek wisata

 

  • Menciptakan Desa yang berbasis mitigasi Bencana.

Tujuan :

Mewujudkan desa tanggap terhadap kebencanaan

Sasaran:

  1. Meningkatkan masyarakat yang tanggap dengan kebencanaan
  2. Mengurangi resiko kebencanaan

 

  1. Kebijakan Pembangunan
    1. Arah Kebijakan Pembangunan Desa

Adapun kebijakan pembangunan Desa Sidomulyo Tahun 2020 – 2026 berdasarkan misi yang telah ditetapkan adalah sebagai berikut:

Misi ke

Kebijakan

1.   Meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang amanah dan berakhlak mulia.

1.   Peningkatan peran pendidikan diniyah

2.   Peningkatan peran lembaga masjid

3.   Peningkatan keberdayaan lembaga sosial keagamaan

4.   Peningkatan kualitas pengamalan agama dikalangan aparatur desa maupun masyarakat

2.   Meningkatkan kwalitas penyelenggaraan pemerintahan desa.

1.   Meningkatkan kualitas kelembagaan

2.   Meningkatkan sumberdaya aparatur desa

3.   Meningkatkan kwalitas perencanan, pelaksanaan dan pertanggungjawaban penyelenggaraan pemerintahan desa.

3.   Meningkatkan Pemberdayaan Masyarakat

1.   Meningkatkan sumber daya  bagi kaum perempuan

2.   Meningkatkan perlindungan terhadan anak.

3.   Meningkatkan peran lembaga kemasyarakatan  dalam  proses perencanaan pembangunan

4.   Meningkatnya peran masyarakat dalam proses dan pelaksanan pembangunan

4.   Meningkatkan ketersediaan dan kualitas   infrastruktur   dan     sarana  umum

1.   Meningkatnya kualitas sarana dan prasarana umum

2.   Meningkatnya kualitas  infrastruktur dasar masyarakat.

3.   Meningkatnya infrastruktur perdesaan

4.   Meningkatnya sarana olah raga

5.   Mewujudkan     perekonomian masyarakat yang tangguh dan  berdaya  saing berbasis potensi lokal.

1.   Meningkatnya Sumber Daya manusia tentang pertanian

2.   Meningkatnya Sumber Daya manusia tentang peternakan

3.   Meningkatnya sumber daya usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM)

4.   Meningkatnya kualitas infrastruktur pertanian dan peternakan.

5.   Penguatan BUMDesa

6.   Mewujudkan Desa Digital.

1.   Meningkatnya pemanfaatan teknologi informasi dalam penyelenggaraan pemerintahan

2.   Meningkatnya pemanfaatan teknologi informasi bagi masyarakat

7.   Menjadikan Desa Menjadi Desa wisata Berbasis Masyarakat

1.   Meningkatkan pengelolaan dan pemanfaatan  sumber daya alam sebagai modal wisata desa

2.   Meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang wisata desa

3.   Meningkatkan pelestarian budaya lokal

4.   Menjadikan masyarakat sebagai subyek wisata desa

8.   Menciptakan Desa yang berbasis mitigasi Bencana.

1.   Meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap kebencanaan

2.   Pelaksanaan pembangunan dengan mempertimbangkan kebencanaan